Berbagi cara lewat Tips & Trik

Ataeh memberikan uraian tentang CARA/KIAT/TRIK yang TEPAT untuk mempermudah anda

Semua Tentang Blogspot

Mengupas tentang Masalah Blog dan yang berhubungan dengan blog

Berbagi Template

Share template baik yang Premium atau Non Premium yang sudah pasti SEO

Mengoptimalkan SEO Pada Blog, Supaya No.1 Di Google Search Engine

Optimasi Seo Pada Blog

Seo on Google Search Engine - Sebelum artikel ini @ataeh sudah mengulas tentang SEO : yang meliputi pengertian, fungsi, tujuan, manfaat dan jenis-jenis optimasinya, dan kali ini ataeh akan mengulas langkah-langkah cara SEO menggunakan blog supaya blog kita bisa menduduki peringkat ke 1 di Google maupun search engine lainnya.

Dalam pembahasan kali ini, tidak jauh berbeda dengan pembahasan yang sebelumnya yaitu SEO : yang meliputi pengertian, fungsi, tujuan, manfaat dan jenis-jenis optimasinya. Akan tetapi, dalam pembahasan kali ini ada sedikit penekanan, karena ada sisi-sisi yang perlu untuk lebih diperhatikan. Content kali ini ataeh tulis berdasarkan eksperimen kan pengalaman pribadi, dan juga dari beberapa referensi yang ataeh pelajari.

Semoga penjelasan yang akan ataeh paparkan bisa memberikan ide cemerlang bagi Anda di dalam mengkolaborasikan cara-cara yang praktis dalam menerapkan SEO di website atau blog anda.

Oke, langsung saja to the point

Tentukan Arah dan Tujuan Blog/Website anda

Ketika anda hendak membuat website, sebelumnya Anda harus memikirkan terlebih dahulu mengenai "mau dibawa kemana arah pembahasan blog yang anda miliki", ini penting sekali, karena dengan kejelasan arah dan tujuan blog yang anda bangun, maka blog atau website anda akan menjadi rujukan bagi para pencari informasi. Kita ambil saja contoh Om Kicau, PanduanIM, sugeng, Jalan Tikus, NiagaHoster, Rumahweb, alo Dokter, dan lain sebagainya. Orang-orang Pasti sudah tau kemana arah dan tujuan website yang @ataeh sebutkan di atas.

Begitu juga dengan blog atau website yang akan Anda bangun, jadi Tentukan konten Apa yang akan Anda bahas. Ini ini penting sekali, karena di samping untuk meningkatkan kepercayaan pada pengunjung, website atau blog dengan konten tertentu, bisa meningkatkan kredibilitas di mata search engine.

@ataeh akan membuat sebuah  gambaran mengenai website atau blog, blog atau website yang kita bangun laksana sebuah toko, ketika niche dan konten kita jelas, serta arah tujuan website kita juga jelas, maka orang akan datang ke blog kita dan mencari informasi yang mereka butuhkan. Hal ini sama dengan sebuah toko. Ambillah contoh sebuah toko yang menjual aksesoris alat pancing, ketika toko kita sudah terkenal Menyediakan alat dan aksesoris pancing, orang-orang akan menuju ke toko kita dan mencari apa yang mereka butuhkan. Nggak mungkin dong mereka mencari pakan burung di toko kita atau mencari alat kontrasepsi.

Nah, Begitu juga dengan blog, bisa difungsikan seperti toko.

Sah-sah saja anda menjadikan blog atau website anda menjadi media yang memberikan segala macam informasi, istilahnya blog gado-gado. Tapi Anda tidak akan mendapatkan yang namanya pengunjung tetap atau pelanggan pada website anda. Berbeda dengan blog yang hanya terfokus pada niche atau fokus satu bahasan.

Ketika blog anda hanya membahas satu konten atau satu niche, orang yang mengunjungi website anda mungkin tidak menemukan informasi yang dia cari. Namun ketika dia membuka dan melihat blog anda, dia membaca konten lain yang terdapat di dalam blog anda, siapa tahu dia menemukan informasi lain yang juga dia butuhkan.

Sehingga perlahan namun pasti, di dalam dirinya akan tumbuh rasa percaya bahwa blog atau website milik kita layak untuk dijadikan rujukan/referensi mengenai informasi yang sedang dia cari. Dalam hal ini kita ambil saja contoh blog Kompi Ajaib, mengenai penjelasan yang berhubungan dengan Blog Valid AMP maka Kompi ajaib lah yang menjadi rujukan beberapa blogger yang ingin menjadikan template blog mereka agar Valid AMP.

Begitu juga kedudukan blog atau website kita bagi search engine. Ketika kita sudah menentukan satu niche atau satu bahasan, maka kita akan mudah melakukan update, sehingga dengan seringnya kita update maka bot search engine ini akan semakin suka pada blog kita.

Nah, sekarang yang menjadi permasalahan adalah bagaimana cara membuat blog yang disukai oleh mesin pencari?

Cara Membuat Blog Menjadi SEO

Tips & trik mengenai cara mengoptimalkan SEO blog. 

Di bawah ini @ataeh ambil dan @ataeh rangkum dari berbagai referensi, baik dari seorang penulis, pakar, sekaligus praktisi SEO.

Silahkan disimak dan anda terapkan pada blog anda

1. Tentukan tema, niche atau topik blog - sebelum anda jauh melangkah membuat blog, terlebih dahulu anda tentukan topiknya, apa yang akan anda bahas pada blog tersebut, karena hal ini nantinya berfungsi untuk mengidentifikasi blog anda. Kita ambil contoh lah judul blog anda adalah "jago ngeblog", orang-orang sudah pasti tahu apa bahasanya Anda bahas di dalam blog atau website anda.  dengan adanya tema, niche atau topik blog maka dari  judul  tersebut  Anda bisa menjabarkan deskripsi blog anda.

2. Riset kata kunci / keyword (KW) – ini juga tak kalah penting di dalam meraih SEO. Ketika anda anda menulis pastikan dulu untuk riset kata kunci. Jika anda adalah seorang pemula dalam membuat blog, maka sarana dari @ataeh adalah riset kata kunci yang memiliki traffic kecil. Kita ambil contoh, ketika anda membuat konten dan ingin segera judul konten anda muncul di pencarian google coba anda buat content mengenai nama desa anda. Yang penting muncul dulu di pencarian google. Kalau sudah muncul berarti anda tinggal melangkah ke jenjang selanjutnya. Anda jangan langsung ke keywords yang memiliki potensi traffic besar. Sudah dipastikan kalah karena anda baru memulai atau pemula. Yang penting awalnya adalah anda memahami prinsip kerjanya SEO. Baru setelah itu anda bisa mengembangkan dan meningkatkan konten anda dengan menggunakan keyword yang saingannya berat.

Ini penting untuk Anda terapkan. Yaitu ketika anda membuat postingan, usahakan pada paragraf pertama, disitu terdapat kata kunci yang ada pada judul.

@ataeh kasih contoh

Anggaplah judul postingan Anda adalah "Nikmatnya Rujak Cingur Khas Betawi"

Ketika pada paragraf awal Buatlah kalimat yang ada kata kata "Nikmatnya Rujak Cingur Khas Betawi"

Contoh:

Hai guys udah pernah jalan-jalan ke Betawi belum, kalau belum usahakan deh, karena di Betawi ada rujak cingur yang nikmatnya minta ampun nggak ketulungan, rugi lho kalo nggak pernah ke sana, karena rujak cingur khas Betawi ini beda dengan rujak cingur yang ada di Indonesia"

Kira-kira begitu, dan buatlah paragraf pertama tersebut sebagai Meta description pencarian.

Kadang-kadang teman-teman blogger di dalam mengakali agar kata kunci mereka ada pada paragraf pertama, mereka mengcopy judul postingan, lagu menaruhnya di paragraf pertama. dan ini sah-sah saja.

Contoh

Dengan judul yang sama, yaitu "Nikmatnya Rujak Cingur Khas Betawi".

Teman-teman blogger biasanya langsung mengcopy dan menaruh di awal paragraf pertama. Contohnya seperti ini.

Nikmatnya Rujak Cingur Khas Betawi - di Indonesia ini banyak sekali makanan yang memiliki rasa maklegender. Hal tersebut dikarenakan banyaknya citarasa dan budaya masing-masing daerah yang satu sama lain berbeda-beda, salah satunya adalah rujak cingur khas Betawi.

Nah, kira-kira seperti itu.

3. Postinglah konten yang relevan dan berkualitas – untuk membuat konten yang berkualitas, maka dibutuhkan sedikit keunikan sehingga posting gan atau konten anda beda dengan yang lain. Tapi ingat, tetap dalam lingkup topik yang dibahas.

Mungkin anda bertanya content unik itu seperti apa?

Nah untuk masalah content yang unik ini @ataeh tidak bisa memberikan atau membuatkan sebuah contoh. Kalau anda ingin melihat content yang unik dan menarik bahkan berkualitas anda bisa baca dan pelajari content milik panduanIM. Buatlah postingan atau konten yang seperti itu. Dan jangan lupa untuk memberikan link antar halaman.

Maksudnya link antar halaman itu bagaimana?

Ketika anda membaca sebuah postingan di website atau blog milik orang lain, anda akan melihat sebuah tulisan yang disitu nanti anda diarahkan untuk membaca postingan yang lain, biasanya sang pembuat postingan memberikan kata-kata "baca juga di sini", "silahkan anda baca juga.......... untuk mengetahui...." dan lain sebagainya. Itulah yang disebut dengan memberikan link antar halaman.

4. Persiapkan SEO ON PAGE – untuk yang satu ini, biasanya sang pembuat template sudah mengoptimasikannya. Baik anda dapat template premium atau tablet terbayar dan template gratisan, sama saja. Sang pembuat template biasanya sudah memberikan optimasi pada template buah karyanya.  Jadi anda tidak perlu pusing untuk yang satu ini. Termasuk juga dalam kategori SEO ON PAGE, adalah memberikan link antar halaman. Jadi jangan malas-malas untuk memberikan link antar halaman.

5. Lakukan SEO OFF PAGE – untuk yang satu ini juga jangan dilupakan, karena ini juga penting. Kalau ON PAGE itu di dalam website atau blog anda sendiri, kalau OFF PAGE diluar blog anda. Lebih gampangnya begini, SEO ON PAGE adalah optimasi internal kalau SEO OFF PAGE adalah optimasi eksternal. Untuk mengoptimalkan Seo off page, anda bisa BW (Blog Walking) pada website atau blog orang lain dan di sana nanti anda memberikan komentar juga menanamkan link url blog anda, share ke sosial media, atau saling tukar backlink antar sesama blogger dan lain sebagainya.

6. Indexing – ketika anda sudah membuat sop buah content atau postingan jangan lupa anda index postingan karya anda tersebut ke Google. Sambil menunggu postingan anda di indeks oleh google anda bisa share karya anda tersebut ke social media. Hal ini bisa mempercepat terindexnya karya anda di Google.

Dari 6 poin di atas yang telah @ataeh paparkan pada anda, @ataeh bisa pastikan bahwa 6 poin diatas adalah intisari dari basic SEO. @ataeh pikir tidak susah amat lah apabila menerapkan ke-6 poin di atas.  justru yang pusing adalah ketika anda membuat postingan atau konten. Yang membuat pusing adalah rasa malas yang ada dalam diri. Mau Tidak mau, itu harus anda akui. hehehe....

Lalu, apa yang harus anda lakukan sekarang?

Setelah Anda membaca tulisan di atas, dan anda menginginkan blog anda, postingan atau konten anda bisa berada di urutan nomor 1 pada Google search engine, maka yang harus anda lakukan adalah menulis, menulis dan menulis. Praktek, praktek, praktek. 6 poin langkah SEO di atas, lupakan terlebih dahulu, karena begitu Anda praktek, praktek, praktek, anda sudah melakukan beberapa poin penting dari langkah SEO di atas.

@ataeh tidak menyarankan anda untuk optimasi SEO pada pihak ketiga, kecuali uang anda bejibun. Kalau kiranya uang anda pas-pasan, dan blog atau website Anda masih menggunakan subdomain blogspot, Saran @ataeh cuma satu, nulis, nulis, nulis, praktek, praktek, praktek. Dan hasil jerih payah yang Anda lakukan, nanti akan anda temui sendiri.

Mungkin Cukup Sekian dulu dari @ataeh, Semoga artikel yang berjudul "Mengoptimalkan SEO Pada Blog, Supaya No.1 Di Google Search Engine" ini dapat memberikan pencerahan bagi anda sekalian. Jika ada pertanyaan atau sharing seputar masalah SEO, Silakan anda sampaikan melalui kolom komentar di bawah.

Mohon bantu @ataeh, Jika artikel ini bermanfaat bagi Anda silakan Anda share artikel ini agar kemanfaatannya lebih meluas dan lebih bermanfaat untuk anda dan juga orang lain.

Related Posts:

Disqus Comments

NEWSLETTER SIGNUP