Berbagi cara lewat Tips & Trik

Ataeh memberikan uraian tentang CARA/KIAT/TRIK yang TEPAT untuk mempermudah anda

Semua Tentang Blogspot

Mengupas tentang Masalah Blog dan yang berhubungan dengan blog

Berbagi Template

Share template baik yang Premium atau Non Premium yang sudah pasti SEO

Mempercepat Loading Blog Dengan Optimasi Gambar (CDN Staticaly)

Optimasi Loading Blog

Mempercepat Loading Blog Dengan Optimasi Gambar (CDN Staticaly) - Hai sobat ATAEH, pasti sobat semua ingin loading blog yang kalian punya bisa wush kan loadingnya?. Nah kali ini @ataeh akan mengulas Cara Mempercepat Loading Blog Dengan Optimasi Gambar menggunakan CDN Staticaly. Yuk simak sama-sama biar loading blog atau website agan bisa tambah flash larinya...

Pada dasarnya, Ada banyak cara yang bisa sobat lakukan untuk mempercepat loading blog atau website, diantaranya adalah mengurangi JavaScript, mengurangi widget yang tidak perlu, Minify File Javascript dan CSS, memperkecil size gambar, Membatasi jumlah penayangan iklan dan lain sebagainya.

Tapi kali ini @ataeh akan mengulas mengenai percepatan loading blog dari segi gambar. Karena gambar juga memberi pengaruh yang tak kalah besar terhadap kinerja loading blog atau website.

Kalau gambar yang sobat upload di blog berukuran besar, sudah pasti kinerja loading blog berat, akibatnya adalah loading blog sobat melambat.

Akan beda lagi hasilnya ketika sobat menggunakan platform bantuan CDN staticaly untuk mendongkrak loading kecepatan blog sobat.

Walaupun gambar yang sobat upload berukuran besar, dan dapat memperlambat Loading Blog atau website, maka dengan bantuan CDN staticaly ini, gambar yang besar yang menjadikan loading lambat dan lemot akan jadi terkompres dan hasilnya akan mempercepat loading blog sobat. Yang besar saja bisa di kompres dan dikecilkan sehingga loading jadi cepat, apalagi gambar yang sizenya kecil. bukan begitu sobat?

Lalu bagaimana cara penerapan CDN staticaly ini pada blog sobat?

Ada dua cara dalam menerapkan CDN staticaly pada Blog sobat. Ada cara otomatis ada juga cara manual

Cara Penerapan CDN Staticaly Otomatis

Cara otomatis ini adalah dengan menggunakan bantuan Javascript di bawah ini, dan sobat letakkan di atas </body>


<script>

//<![CDATA[

var images = document.getElementsByTagName('img');

  for (var i = 0; i < images.length; i++) {

    images[i].src = images[i].src.replace(/.*?:\/\//g ,

"https://cdn.staticaly.com/img/");

  };

//]]>

</script>

Cara Penerapan CDN Staticaly manual

Adapun cara manual yang harus sobat lakukan adalah gambar yang sobat upload ambil Url-nya. Tahu kan maksud @ataeh cara mengambil Url gambar yang diupload? Contoh gambar yang di ambil Url-nya. Contohnya seperti di bawah ini.


https://1.bp.blogspot.com/-tdYk_6cFC4M/WvKQs82HWSI/AAAAAAAAAUA/vvfh26ojMbokXVkpWLFnnU6rsRVqCQEbwCPcBGAYYCw/s1600/a%2Bt%2Ba%2Be%2Bh.png

Caranya adalah Sobat ganti https:// dengan https://cdn.staticaly.com/img/, sehingga jadi nya seperti contoh di bawah ini


https://cdn.staticaly.com/img/1.bp.blogspot.com/-tdYk_6cFC4M/WvKQs82HWSI/AAAAAAAAAUA/vvfh26ojMbokXVkpWLFnnU6rsRVqCQEbwCPcBGAYYCw/s1600/a%2Bt%2Ba%2Be%2Bh.png

Kalau @ataeh sendiri lebih memilih cara manual. Alasannya karena @ataeh lebih suka begitu hehehehe

Sekian dulu pemaparan dari @ataeh mengenai Mempercepat Loading Blog Dengan Optimasi Gambar menggunakan CDN StaticalySemoga bermanfaat dan dapat memberi pengaruh besar terhadap kecepatan loading blog sobat. Jika tulisan ini bermanfaat, silahkan sobat share, biar banyak teman-teman blogger lainnya yang memperoleh manfaat dari penjelasan tulisan ini.

Salam blogger.

Related Posts:

Disqus Comments

NEWSLETTER SIGNUP